JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyambangi pasar tradisional Kranggan yang berlokasi di Jalan Poncowinatan, Kelurahan Gowongan, Kecamatan Jetis, Yogyakarta, Rabu (25/7/2018).
Kedatangan Jokowi ini disambut dengan antusias oleh masyarakat dan pedagang yang ada di pasar tersebut. Tak sedikit dari mereka yang ingin bersalaman dan berswafoto dengan Kepala Negara.
Kepala Negara juga sempat berbelanja beberapa kebutuhan yang biasanya sulit didapatkan di pasar modern. "Saya tadi belanja yang memang di tempat lain (pasar modern) enggak ada. Misalnya emping mentah, kemudian tadi kecipir, di mal enggak ada," kata Jokowi dari keterangan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin.
Hampir satu jam lamanya Presiden bersama Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Sultan Hamengkubuwono X berkeliling pasar sambil melakukan peninjauan revitalisasi pasar tersebut. Saat berkeliling tersebut, Jokowi melihat langsung pasar yang menurutnya masih menjadi pilihan masyarakat untuk berbelanja.
"Kita lihat pagi seperti ini ibu-ibu masih banyak sekali yang belanja di pasar tradisional. Artinya pasar masih mempunyai kekuatan daya tarik apabila ditata dengan baik, tidak becek, tidak bau, dan ada tempat parkir," ucapnya.
Pasar Kranggan sendiri sebelumnya telah selesai direvitalisasi pada akhir 2015 lalu. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menyatakan bahwa proses revitalisasi pasar-pasar tradisional akan terus dilakukan oleh pemerintah.