Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

3 Warga Palestina Tewas Ditembak Tentara Israel, Salah Satunya Bocah 14 Tahun

Antara , Jurnalis-Sabtu, 29 September 2018 |08:02 WIB
3 Warga Palestina Tewas Ditembak Tentara Israel, Salah Satunya Bocah 14 Tahun
ilustrasi (Foto: Reuters)
A
A
A

Pejabat kesehatan Gaza menyatakan 190 orang terluka.

Sedikit-dikitnya, 187 warga Palestina tewas sejak unjuk rasa Gaza dimulai pada 30 Maret untuk menuntut hak atas tanah, yang dicaplok Israel dalam perang 1948, dan pelonggaran kucilan ekonomi Israel-Mesir.

Penembak gelap Gaza membunuh satu tentara Israel dan perangkat terbakar diterbangkan oleh warga Palestina menggunakan layang-layang dan balon helium, yang memicu kebakaran dan menghancurkan hutan serta lahan pertanian di Israel.

Israel menuduh Hamas, yang melawannya dalam tiga perang dalam dasawarsa terkini, sengaja memicu kekerasan dalam unjuk rasa itu, yang dibantah Hamas.

Lebih dari dua juta orang memadati Gaza, yang kesengsaraan ekonominya menjadi pusat perhatian dari upaya, yang sejauh ini tidak membuahkan hasil, untuk memulai kembali pembicaraan perdamaian Israel-Palestina, yang terhenti sejak 2014.

(Angkasa Yudhistira)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement