Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Ma'ruf Amin Ungkap Bukti Jokowi Cinta dengan Banten dan Ulama

Rasyid Ridho , Jurnalis-Senin, 21 Januari 2019 |16:24 WIB
Ma'ruf Amin Ungkap Bukti Jokowi Cinta dengan Banten dan Ulama
KH Maruf Amin. Foto: Okezone/Rasyid Ridho
A
A
A

SERANG – Calon wakil presiden nomor urut 01, KH Ma’ruf Amin mengungkap bukti Joko Widodo cinta dengan Banten, salah satunya telah menggandeng ulama yang berasal dari Banten untuk memimpin Indonesia.

“Ini merupakan sejarah pertama, Pak Jokowi mengajak orang Banten menjadi wakilnya. Berarti Pak Jokowi mencintai Banten,” ujar Ma’ruf Amin di Kota Serang, Senin (21/1/2019).

Foto/Okezone 

Dia berharap, jika kali ini orang Banten bisa jadi calon wakil presiden, akan ada orang Banten yang bisa menjadi Presiden RI selanjutnya. Ma’ruf menekankan hanya Jokowi yang mengajak ulama untuk maju di pemilihan presiden (pilpres).

"Selain didukung ulama, Pak Jokowi menggandeng ulama. Satu satunya Presiden yang bersedia mau menggandeng ulama adalah Pak Jokowi,” ucapnya.

Foto: Okezone/Heru Haryono

Menurutnya, Jokowi bisa saja memilih pendampingnya dari kalangan politisi, profesional, pengusaha, TNI, Polri.

“Tapi beliau tidak memilih, tapi milih ulama berarti beliau mencintai ulama. Tidak benar Pak Jokowi antiulama, wong wakilnya ulama kok,” kata Ma’ruf.

Baca: Kubu Prabowo-Sandi Setuju dan Siap Kisi-Kisi Debat Dihapus 

Baca: Perludem Soroti 3 Aspek untuk Format Debat Kedua Pilpres 2019

Ia berujar bahwa Jokowi tidak akan memperlakukan ulama seperti daun salam yang langsung dibuang usai masakan matang.

“Ulama dulu itu diumamakan kayak daun salam. Daun salam itu kalau ibu-ibu mau masak pasti di cari, kalau enggak ada daun salam enggak jadi masak. Karena kurang sedep. Tapi kalau sudah matang masakan, yang paling pertama dibuang itu daun salam,” tutur Ma’ruf.

(Rachmat Fahzry)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement