KERALA – Seorang pria, yang bertugas sebagai penjaga hewan tewas diduduki gajah, sesaat ia meminta gajah itu untuk duduk.
Rekaman video menunjukkan Arun Panikkar (40) sedang memandikan gajah di Karappuzha di distrik Kottayam, Kerala di India selatan, kutip Daily Mail, Senin (4/3/2019).
Dia terlihat ingin membuat gajah berbaring untuk membersihkan punggungnya, tetapi hewan itu menolak.
Panikkar memukulnya dengan tongkat, tetapi saat melakukan itu, ia terpeleset dan jatuh. Saat itu lah si gajah menindihnya.
Seorang lelaki lain terlihat bergegas untuk mencoba memindahkan gajah besar dan menyelamatkan Panikkar.
Ia menggunakan tongkat besar untuk membujuk hewan itu berdiri, kemudian menarik tubuh Panikkar.
Namun, hal itu sudah terlambat. Panikkar dinnyatakan sudah meninggal ketika akan mendapat perawawan.
(Rachmat Fahzry)