JAKARTA - Sedikitnya 500 seniman dan ribuan tokoh yang tergabung dalam Gerakan Bareng Jokowi akan menggelar "Konser Putih Bersatu Menuju Kemenangan Indonesia Maju" di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.
Salah satu penggagas Konser Putih Bersatu, Abdi Negara mengatakan, pegelaran yang akan dilaksnakan pada tanggal 13 April itu bertujuan untuk mendorong Paslon Capres dan cawapres nomor 01, Joko Widodo-Maruf Amin untuk melanjutkan periode selanjutnya.
"Kami dari Gerakan Bareng Jokowi, akan menggelar konser yang tujuannya ingin mendorong Pak Jokowi bersama Kiai Maruf melanjutkan apa yangg dilakukan Jokowi-JK," kata Abdi yang juga personel grup band Slank di Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (8/4/2019).

(Baca Juga: Golkar Yakin Jokowi Bisa Sejahterakan Indonesia)