Kepolisian sendiri masih belum dapat mengungkap identitas korban berjenis kelamin perempuan yang menjadi korban mutilasi di Pasar Besar Kota Malang.
Sebelumnya, jenasah potongan tubuh manusia berjenis kelamin perempuan ditemukan di Lantai 2 Pasar Besar, Kota Malang pada Selasa siang 14 Mei 2019. Potongan tubuh korban mutilasi ini ditemukan beberapa bagian dalam satu lokasi yang tak berjauhan.
Polisi sendiri sudah mengamankan satu orang pelaku yang diduga merupakan orang yang melakukan mutilasi terhadap jasad perempuan malang ini. Namun pemeriksaan masih terus berlangsung terhadap pelaku.
(Awaludin)