Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Ustadz Arifin Ilham Wafat, Bima Arya: Beliau Tak Kenal Lelah Berdakwah

Putra Ramadhani Astyawan , Jurnalis-Jum'at, 24 Mei 2019 |04:49 WIB
Ustadz Arifin Ilham Wafat, Bima Arya: Beliau Tak Kenal Lelah Berdakwah
Bima Arya melayat ke Rumah Duka Ustadz Arifin Ilham (Foto: Ist)
A
A
A

"Dapat diterima oleh semua kalangan, kalau diundang ke mana-mana selalu berkenan, asalkan jadwalnya cocok. Beliau juga sosok humoris, setiap bertemu selalu memberikan suasana baru, semangat, tidak pernah terlihat lelah," ungkapnya.

(Baca Juga: Wasiat Ustadz Arifin Ilham Sebelum Menghadap Sang Khalik)

Menurut Bima, tidak hanya dirinya yang kehilangan almarhum tetapi seluruh umat muslim khususnya di Indonesia. Bima pun menyebut Ustaz Arifin Ilham sebagai sosok ulama penyejuk bangsa.

"Di tengah kondisi bangsa seperti saat ini, dibutuhkan sosok ulama seperti KH Arifin Ilham untuk menyejukan bangsa. Bangsa ini membutuhkan sosok guru bangsa yang menyejukan, yang mengingatkan kita untuk tidak berorientasi pada duniawi, beliau ini salah satunya. Lantunan dzikirnya menyejukkan, saya kira kepergian beliau sangat menyesakkan hati," pungkasnya.

(Khafid Mardiyansyah)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement