Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Cek Kesiapan Mudik di Stasiun Gambir, Menhub: Fasilitas KA Masih Perlu Diperbaiki

Achmad Fardiansyah , Jurnalis-Minggu, 26 Mei 2019 |10:07 WIB
Cek Kesiapan Mudik di Stasiun Gambir, Menhub: Fasilitas KA Masih Perlu Diperbaiki
Menhub dan Menkes cek kesiapan mudik Lebaran 2019 di Stasiun Gambir (Foto: Achmad Fardiansyah/Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) RI, Budi Karya Sumadi memimpin apel pasukan angkutan lebaran 2019 di Stasiun Gambir, Jalan Medan Merdeka Timur, Gambir, Jakarta Pusat, Minggu (26/5/2019).

Usai memimpin apel, Menhub menyempatkan diri meninjau kesiapan Stasiun Gambir menyambut pemudik tahun ini. Menurutnya, kereta api saat ini masih menjadi angkutan mudik favorit masyarakat Indonesia.

"Moda transportasi kereta api tetap menjadi moda pilihan masyarakat untuk melaksanakan ritual perjalanan mudik menuju kampung halaman," katanya di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, Minggu (26/5/2019).

Dia menjelaskan, tahun ini, minat masyarakat menggunakan layanan kereta api cukup meningkat. Oleh karenanya pihaknya berharap PT KAI juga termotivasi meningkatkan fasilitas publik demi kenyamanan para pemudik.

"Pada penyelenggaraan angkutan lebaran bidang kereta api 2019 ini diperkirakan jumlah penumpang naik 3,4 persen dibandingkan 2018 yaitu dari 6,2 juta menjadi 6,4 juta jumlah penumpang yang banyak sekali," kata Menhub.

Persiapan Mudik di Stasiun Gambir

Menhub menyimpulkan bahwa fasilitas publik di beberapa stasiun kereta api maupun dalam kereta api itu sendiri masih belum maksimal. "Berdasarkan hasil temuan pelaksanaan KA inspeksi dan ramcheck beberapa waktu yang lalu, saya mendapatkan laporan masih ada beberapa fasilitas baik sarana dan prasarana kereta api yang perlu diperbaiki yang dipenuhi dengan kelengkapan persyaratan sesuai dengan peraturan yang berlaku," tutur Menhub.

Dirinya berharap sinergi antara Dirjen Perkeretaapian, PT KAI TNI-Polri, PMI, Dishub maupun stakeholder terkait dapat terus ditingkatkan sehingga membuahkan efek positif bagi terwujudnya situasi kondusif penyelenggaraan angkutan lebaran di bidang perkeretaapian.

Selain Menhub, turut hadir Menteri Kesehatan (Menkes), Nila Moeloek yang ikut meninjau kesiapan mudik 2019 di Stasiun Gambir. Pada kesempatan itu Menhub juga menyempatkan diri berbincang dengan beberapa pemudik di Stasiun Gambir.

(Rizka Diputra)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement