JAKARTA - Nama Irjen Dharma Pongrekun salah satu dari 11 perwira tinggi (Pati) Polri yang lolos seleksi administrasi calon pimpinan (capim) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) periode 2019-2023. Namun, ia baru saja dilantik sebagai wakil kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN).
Menanggapi hal tersebut, Dharma pun mengatakan, dirinya tidak akan memilih karena jalan hidupnya tidak bisa direncanakan akan seperti apa kedepannya.
"Jadi apa yang bakal terjadi ke depan, saya hanya akan mengikuti proses ke mana Tuhan membawa, itu yang saya ikuti," ujarnya usai dilantik sebagai Wakil Kepala BSSN, di Auditorium Roebiono Kertopati, Gedung BSSN, Jakarta, Rabu (17/7/2019).
