Cak Imin mengaku belum membicarakan dinamika politik jelang pelantikan presiden dan penyusunan kabinet, meskipun berbincang-bincang sekitar satu jam dengan Surya Paloh.
"Saya hanya mengucapkan selamat ulang tahun meskipun terlambat datang, dan belum ada pembicaraan serius," ujarnya.
Sekretaris Jenderal DPP Partai NasDem Johnny G Plate juga ikut menegaskan pertemuan antarketua umum partai tersebut hanya membicarakan soliditas internal koalisi. "Ya, seperti dulu waktu memenangkannya solid, sekarang solid, nanti juga dalam perjalanan lima tahun ke depan solid," ujarnya.
Baca Juga: Kritik Kinerja Lukman Hakim, PKB Dinilai Incar Kursi Menteri Agama
(Arief Setyadi )