MEDAN - Serangan bom bunuh diri yang dilakukan di Mapolrestabes Medan pada Rabu, 13 November 2019 lalu, bukanlah aksi sporadis. Aksi itu justru sudah dipersiapkan secara matang.
Hal itu dikatakan Kapolda Sumatera Utara, Irjen Agus Andrianto, di RS Bhayagkara Medan.
“Saya pikir ini sudah lama dipersiapkan,”sebut Agus.
Agus tak merinci hasil penyelidikan mereka terkait kapan perencanan serangan itu dibuat. Namun ia menyebut keterangan saksi dan barang bukti yang ditemukan, bisa menunjukkan bahwa aksi tersebut memang dipersiapkan secara matang.