Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Kerajaan Arab Saudi Kembali Tangkap Pangeran Keempat

Tim Okezone , Jurnalis-Minggu, 08 Maret 2020 |15:15 WIB
Kerajaan Arab Saudi Kembali Tangkap Pangeran Keempat
ilustrasi (Shutterstock)
A
A
A

JAKARTA - Kerajaan Arab Saudi kembali menangkap seorang anggota kerajaan. Kali ini, yang ditangkap adalah seorang pangeran bernama Nayef bin Ahmed.

Dengan demikian, telah ada empat pangeran yang ditangkap oleh otoritas Arab Saudi tersebut. Demikian dilansir dari News York Times, Minggu (8/3/2020).

Nayef bin Ahmed merupakan putra Ahmed bin Abdulaziz, yang telah terlebih dahulu ditangkap. Pangeran Nayef bin Ahmed merupakan mantan kepala intelijen militer. Sayangnya, alasan mengenai penangkapan ini sendiri belum jelas.

Pangeran Nayef bin Ahmed beserta tiga pangeran senior lainnya, yakni mantan putra mahkota Ahmed bin Abdulaziz, Mohammad bin Nayef dan Nawaf bin Nayef. Mereka ditangkap pada, Jumat waktu setempat.

Baca juga: Otoritas Arab Saudi Tangkap Adik Raja Salman dan 2 Pangeran

Menurut sumber di Arab Saudi yang memiliki koneksi dengan kerajaan, mengatakan kepada Bloomberg News bahwa penangkapan ketiganya dilakukan oleh para aparat keamanan berpenutup wajah dan berpakaian hitam dari pihak pengadilan kerajaan. Sumber ini menyebutkan jika bangsawan tersebut dituding melakukan pengkhianatan.

Pemerintah Arab Saudi pun tidak mengumumkan penangkapan mereka dan belum mengonfirmasi laporan media-media asing perihal penangkapan tersebut. Kedutaan Arab Saudi di Washington, Amerika Serikat (AS) pun belum bersedia berkomentar mengenai penangkapan ini.

(Salman Mardira)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement