Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

4 Warga Positif Covid-19, Banten Mulai Kaji Status KLB

Rasyid Ridho , Jurnalis-Sabtu, 14 Maret 2020 |10:09 WIB
 4 Warga Positif Covid-19, Banten Mulai Kaji Status KLB
Gubernur Banten, Wahidin Halim (foto: ist)
A
A
A

SERANG - Empat warga Provinsi Banten sudah dinyatakan positif terjangkit virus korona atau Covid 19. Guna menekan penyebarannya, Gubernur Banten Wahidin Halim tengah mengkaji penetapan status Kejadian Luar Biasa (KLB).

"Saya kaji dulu masuk KLB atau enggak," kata Wahidin Halim kepada wartawan, Sabtu (14/3/2020).

 Baca juga: Cegah Korona, Wali Kota Solo: Warga Tidak Mengumpulkan Orang di Satu Titik

Sejauh ini, berbagai kegiatan besar di Provinsi Banten yang rencana digelar dengan melibatkan banyak masyarakat terpaksa harus disederhanakan. Seperti pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Banten di Kota Tangsel yang dipastikan tanpa penonton.

"Saya imbau masyarakat hindari keramaian, bahwa penularan (virus corona) bisa terjadi via kerumunan massa. Yang sakit harus pakai masker. Ya, paling tidak ketemu orang banyak sangat dimungkinkan (tertular)," ujarnya.

 Baca juga: Dipulangkan dari Sebaru, ABK World Dream Dipastikan Negatif Korona

Selain itu, WH juga meminta kepada warganya untuk menunda terlebih dahulu rencana berpergian ke negara-negara terjangkit.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement