ANKARA - Kecelakaan pesawat pengintai merenggut nyawa tujuh personel keamanan Turki, demikian dilaporkan kantor berita Anadolu.
Menteri Dalam Negeri Suleyman Soylu mengatakan, kecelakaan pesawat pengintai itu terjadi di Provinsi Van, sebelah timur Turki. Dua dari tujuh polisi yang tewas dalam insiden itu adalah pilot pesawat.
"Tim kami telah memberi tahu kami bahwa kami telah kehilangan tujuh pahlawan, dua di antaranya adalah pilot," kata Soylu, yang dikutip oleh Anadolu.
Diwartakan Anadolu, insiden itu dilaporkan terjadi di ketinggian 2.200 meter di Pegunungan Artos di Distrik Gevas.
Soylu mengatakan bahwa penyelidikan atas insiden itu telah diluncurkan dan tengah berlangsung. Sejauh ini belum ada detail lebih lanjut terkait kejadian itu.
(Rahman Asmardika)