Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Galang Rp612 Miliar Dana Covid-19, Kakek 100 Tahun Dianugerahi Gelar Bangsawan

Rahman Asmardika , Jurnalis-Jum'at, 17 Juli 2020 |14:18 WIB
Galang Rp612 Miliar Dana Covid-19, Kakek 100 Tahun Dianugerahi Gelar Bangsawan
Kapten Tom Moore. (Foto: BBC)
A
A
A

LONDON - Kapten Tom Moore, seorang veteran berusia 100 tahun yang dipuji sebagai pahlawan nasional di Inggris dengan menggalang dana jutaan pound untuk petugas kesehatan selama pandemi virus corona, akan dianugerahi gelar bangsawan oleh Kerajaan. Penganugerahan gelar “Sir” itu akan dilakukan oleh Ratu Elizabeth pada Jumat (17/72/2020).

Veteran Perang Dunia Kedua itu berhasil menggalang rekor 33 juta pound (sekira Rp612 miliar) dengan berjalan 100 putaran di kebunnya dengan bantuan kerangka berjalan pada April menjelang ulang tahunnya ke-100.

BACA JUGA: Keliling Kebun 100 Putaran, Veteran 99 Tahun Kumpulkan Rp327 Miliar untuk Lawan COVID-19

Mulanya dia hanya menargetkan mengumpulkan dana sebesar 1.000 poundsterling. Namun, secara tak terduga sumbangan terus mengalir, tidak hanya dari Inggris, tetapi juga dari berbagai negara lainnya hingga mencapai jutaan poundsterling.

upayanya menyentuh hati orang-orang di Inggris dan di luar negeri ketika mereka menghadapi kesulitan dari krisis virus corona.

Saat itu, Ratu Elizabeth menyebut Kapten Tom sebagai inspirasi bagi seluruh Inggris Raya.

"Tindakan heroik anda sudah membangkitkan semangat seluruh bangsa. Anda sudah membangkitkan inspirasi kebaikan, mendukung hal yang paling dekat dengan hati kita semua," tulis Ratu Elizabeth II dalam suratnya.

BACA JUGA: Semangat Kapten Tom, Pria 100 Tahun Galang Sumbangan untuk Tenaga Kesehatan Inggris

"Anda membuat jutaan orang bisa menyampaikan terima kasih kepada mereka yang bekerja di NHS (dinas kesehatan Inggris), yang sudah bekerja keras dengan penuh keberanian dan semangat, sehingga nantinya kita bisa mengalahkan virus corona."

Moore, yang telah menjadi kolonel kehormatan dan anggota kehormatan tim kriket Inggris, akan menerima penghargaan kuno di Kastil Windsor, tempat Ratu Elizabeth tinggal. Acara itu digelar di saat pemberian gelar lainnya ditunda karena pandemi virus corona.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement