Dalam khotbahnya, Muhammadun menyampaikan pesan bahwa berkurban merupakan pesan yang didapat dari kehidupan Nabi Ibrahim. Berbakti kepada orang tua merupakan salah satu dari pesan dan ajaran Nabi Ibrahim tersebut.
Selain itu, khatib juga menganjurkan untuk terus menjalin silaturahmi di mana berkurban dalam hari raya Iduladha merupakan salah satu jalan untuk tetap menyambung tali silaturahmi tersebut.
"Dengan berkurban dan bersedekah kita bagikan daging kurban kepada fakir miskin, sanak saudara, tetangga, dan teman kerabat agar kita bisa sambung silaturahmi karena silaturahmi akan memperbanyak saudara, menambah rezeki, dan memperpanjang umur yang berkah," tuturnya.
Pelaksanaan salat dilakukan dengan menjaga jarak antarjamaah dan menjalankan protokol kesehatan lainnya secara ketat.
Tampak beberapa perangkat melekat turut serta dalam salat Idul Adha tersebut, antara lain Komandan Grup A Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) Kolonel Inf. Achiruddin, Ajudan Presiden Kolonel Inf. Rudy Saladin, serta Asisten Ajudan Presiden AKP Syarif Muhammad Fitriansyah.
(Awaludin)