Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Keluarga Edo Kondologit Percayakan Investigasi Kematian Adik Iparnya ke Polisi

Puteranegara Batubara , Jurnalis-Kamis, 03 September 2020 |18:50 WIB
Keluarga Edo Kondologit Percayakan Investigasi Kematian Adik Iparnya ke Polisi
Edo Konologit (Foto : Instagram/@edokondologitt)
A
A
A

JAKARTA - Polres Sorong Kota melakukan pertemuan dengan keluarga Edo Kondologit di Mapolres Sorong Kota, Papua Barat. Mereka membahas kasus kematian adik ipar Edo Kondologit berinisial GKR.

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono mengatakan, pertemuan tersebut juga dihadiri ibu dari GKR. Dari pertemuan tersebut, keluarga Edo Kondologit mempercayakan proses penyelidikan penyebab kematian adik iparnya ke kepolisian.

“Pihak keluarga almarhum menyerahkan dan mempercayakan penyelesaian masalah ini kepada pihak kepolisian yang sudah melakukan investigasi,” kata Argo lewat keterangannya, Kamis (3/9/2020).

Argo menuturkan, pihak kepolisian akan mendalami kasus tersebut secara profesional dan objektif. Selain itu, Polda Papua Barat juga telah membentuk tim untuk mengusut tuntas kasus tersebut.

Baca Juga : Pecah Rekor! Kasus Covid-19 di Jakarta Bertambah 1.359

“Pihak Kepolisian akan menindak lanjuti apa yg disampaikan pihak keluarga secara objektif, profesional dan proporsional,” ujar Argo.

“Pihak kepolisian mengucapkan terimakasih kepada pihak keluarga yang telah mempercayakan penyelesaian permasalahan kepada tim yang telah dibentuk oleh Kapolda Papua Barat,” imbuh Argo.

(Angkasa Yudhistira)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement