Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Pandemi Covid-19, Labuhan Merapi Hanya Diikuti "Abdi Dalem" Keraton Yogyakarta

Antara , Jurnalis-Senin, 15 Maret 2021 |12:13 WIB
Pandemi Covid-19, Labuhan Merapi Hanya Diikuti
Prosesi upacara adat Labuhan Gunung Merapi (Foto: Antara)
A
A
A

SLEMAN - Prosesi upacara adat Labuhan Gunung Merapi dalam rangka "Tingalan Dalem" atau peringatan naik tahta Raja Keraton Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X, Senin (15/3/2021) hanya diikuti oleh "abdi dalem" bersama pendamping juru kunci Gunung Merapi.

"Sudah dua tahun ini upacara adat Labuhan Merapi tidak dapat diikuti masyarakat umum, karena pandemi Covid-19. Setelah tahun kemarin labuhan hanya dilakukan sangat terbatas, tahun ini hanya diikuti abdi dalem dan pendamping juru kunci Merapi, sekitar 30 orang," kata Kepala Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman Aji Wulantara di Sleman.

Baca Juga:  Kaum Muda Dominasi Pendaftaran Abdi Dalem Keraton Yogyakarta

Menurut dia, rombongan juru kunci Merapi bersama pendamping dan abdi dalem Keraton Yogyakarta memulai prosesi labuhan dari Pendopo Kinahrejo (petilasan rumah Mbah Maridjan) pada Senin pagi dan bergerak dengan berjalan kaki membawa "ubarampe" (perlengkapan) labuhan menuju ke Bangsal Srimanganti di lereng Gunung Merapi.

"Perjalanan sampai ke Bangsal Srimanganti sekitar dua jam, kemudian sesampai di sana dilakukan doa oleh juru kunci Merapi Ki Asih," katanya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement