JAKARTA - Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat difungsikan di Jakarta guna menekan laju Covid-19. Namun masih saja banyak warga yang membandel.
Sejumlah pemotor terekam ikut balap liar di Jalan Tentara Pelajar, Grogol Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan pada Senin (5/7/2021) sekitar pukul 02.00 WIB.
Baca juga: Viral! Warga Terobos Penyekatan PPKM Darurat di Jalan Margonda
"Pemotor terlihat ngebut dari arah selatan ke arah utara di Jalan Tentara Pelajar," tulis akun Instagram @merekamjakarta.
Di dalam video singkat yang diunggah akun Instagram itu, terlihat sejumlah pemotor melawan arah di jalan tersebut.