Kunjungan tersebut dalam rangka mempercepat peningkatan penyerapan KUR dan revitalisasi Rice Milling Unit (RMU).
Dikatakan Ali, dukungan pembiayaan terhadap revitalisasi RMU sangat diperlukan untuk memperbaiki kinerja penggilingan padi, sehingga losses bisa ditekan.
"Revitalisasi RMU diharapkan dapat menghasilkan beras yang berkualitas, menekan keberagaman dan meningkatkan mutu fisik beras dengan cara yang efektif dan efesien," ucapnya
Ia melanjutkan, masalah losses pascapanen seperti beras yang patah, rendemen yang banyak terbuang harus diminimalisir.
"Jika RMU ini dioptimalkan maka losses bisa dikurangi," tuturnya.
Dikatakan Ali lagi, revitalisasi RMU ini membutuhkan biaya yang cukup besar.