Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Truk Bermuatan Gandum Terbakar di Jalur Pantura

Pipiet Wibawanto , Jurnalis-Jum'at, 24 September 2021 |07:08 WIB
Truk Bermuatan Gandum Terbakar di Jalur Pantura
Truk bermuatan gandung terbakar di Jalur Pantura (Foto : Istimewa)
A
A
A

TUBAN - Truk bermuatan gandung terbakar di pinggir Jalur Nasional Pantura, Kabupaten Tuban , Jawa Timur ( Jatim ), Kamis malam (23/9/2021). Truk tronton bernopol H 9463 GA itu terbakar hebat di bahu Jalur Nasional Pantura tepatnya di Desa Gesing, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban.

Detik-detik amukan si jago merah melalap badan kendaraan bermuatan gandum ini terekam kamera ponsel warga.

Tak ada yang bisa dilakukan warga karena lokasi kejadian jauh dari sumber mata air. Besarnya kobaran api membuat warga sekitar dan pengguna jalan panik sehingga menimbulkan kemacetan arus lalu lintas Jalur Pantura Tuban–Surabaya.

Kebakaran bermula saat truk yang dikemudikan Andik Sulistyono itu melaju dari arah Surabaya menuju Tuban Kota. Tiba-tiba muncul asap dari belakang kabin kiri, disusul dengan percikan api, seketika kendaraan dihentikan lalu sopir lari mencari bantuan.

Dalam hitungan menit, api telah berkobar besar, kebakaran berhasil dipadamkan setelah dua unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi kejadian. Namun seluruh kabin dan sebagian gandum yang dimuat hangus terbakar.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement