JAKARTA - Gajah Mada pada akhirnya mengundurkan diri dari jabatan Mahapatih di Kerajaan Majapahit. Pengunduran tersebut dikarenakan tragedi Perang Bubat.
Perang ini merupakan tragedi kelam berdarah antara kerajaan Majapahit dengan Kerajaan Sunda Galuh. Demikian dikutip dari NU Online.
Baca Juga: Misteriusnya Sosok Mahapatih Gajah Mada, Kelahiran dan Kematiannya Tidak Diketahui Pasti
Tragedi tersebut menyeret Gajah Mada yang pada saat itu bertindak sebagai Mahapatih menjadi orang yang paling bertanggung jawab atas kejadian tersebut.
Sampai pada akhirnya, Gajah Mada meninggalkan jabatannya dan yang pada awalnya mengambil sumpah Hamukti Palapa untuk menyatukan Nusantara, kini memilih Hamukti Moksa di tempat yang selanjutnya dinamakan Madakaripura.