MELBOURNE - Perdana Menteri (PM) Papua Nugini James Marape dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 setelah ia tiba di Beijing pada Kamis (10/1) dalam rangka menghadiri pembukaan Olimpiade Musim Dingin.
Kantor PM Papua Nugini, mengatakan berdasarkan perkembangan tersebut, Marape pekan depan tidak jadi berangkat ke Prancis untuk mengikuti pertemuan puncak Indo-Pasifik.
"Perdana Menteri sekarang akan membatalkan rangkaian lawatan ini ke Prancis karena pembatasan Covid-19, hasil pengujian yang dilakukan setelah tiba di Beijing pada Kamis petang positif," kata kantor Marape di Facebook.
Baca juga: 13 Organisasi HAM Serukan Boikot Tonton Olimpiade, Sebut Medali 'Berlumuran Darah'
Kantor PM menambahkan bahwa Marape dijadwalkan berangkat kembali ke Papua Nugini pada Minggu (6/2) kemarin, namun kantor tersebut tidak memberikan keterangan lebih perinci soal kondisi PM.
Baca juga: AS Boikot Olimpiade Beijing 2022, China: Memang Tidak Diundang
Menurut pernyataan yang dipasang di laman Pusat Nasional untuk Pengendalian Covid-19 Papua Nugini, Marape sudah mendapatkan suntikan dosis penguat (booster) vaksin Covid-19, yaitu pada 24 Januari.