1814 - Pasukan Prancis Kalahkan Rusia
Pasukan Prancis berhasil mengalahkan pasukan Rusia di Champaubert, Prancis. Di salah satu pertempuran pada masa Perang Koalisi Keenam itu, Rusia harus kehilangan 2.400 sampai 3.000 tentaranya, sedangkan Prancis hanya kehilangan 200 sampai 600 tentaranya, Selain itu, pemimpin pasukan Rusia dalam pertempuran tersebut, Zakhar Olsufiev, ditangkap pihak Prancis.
1943 - Pasukan Jerman-Spanyol Perang dengan Soviet
Pertempuran yang melibatkan pasukan Jerman dan pasukan Spanyol yang melawan Uni Soviet meletus di Krasny Bor, dekat wilayah yang kini disebut Saint Petersburg, Rusia.
Salah satu pertempuran di masa Perang Dunia II itu berlangsung selama empat hari. Pasukan Jerman dan Spanyol menjadi pemenang dalam pertempuran yang disebut Pertempuran Krasny Bor itu.
1962 - Pesawat Mata-Mata AS Ditembak Jatuh di Soviet
Pesawat mata-mata milik Amerika Serikat (AS) ditembak jatuh kala melintasi langit Uni Soviet. Pilot pesawat tersebut, Francais Gary Powers, berhasil selamat meskipun akhirnya ditahan pihak Uni Soviet. Setelah dilakukan perundingan, Uni Soviet bersedia melepaskan Gary setelah pihak AS juga bersedia melepas mata-mata Uni Soviet yang ditahan.
1862 - Angkatan Laut AS Hancurkan Kapal Konfederasi Amerika
Pasukan Angkatan Laut Amerika Serikat (AS) menghancurkan sekelompok kapal kecil dari pasukan Konfederasi Amerika dalam Pertempuran Elizabeth City di Sungai Pasquotank, Carolina Utara.