Meskipun nama baru ini mungkin terlihat agak panjang bagi penutur bahasa Inggris, sebenarnya ini adalah versi singkat dari nama seremonial ibu kota. Nama lengkap kota ini adalah “Krungthepmahanakhon Amonrattanakosin Mahintharayutthaya Mahadilokphop Noppharatratchathaniburirom Udomratchaniwetmahasathan Amonphimanawatansathit Sakkathattiyawitsanukamprasit,” yang diterjemahkan sebagai “Kota para malaikat, kota besar para dewa, kota istana kerajaan yang megah, kota megah dari sembilan raja dewa-dewa yang berinkarnasi, didirikan oleh Vishvakarman atas perintah Indra.”
(Susi Susanti)