Saat kejadian dirinya sedang menjaga sebuah toko. Namun, tiba-tiba datang seorang pria paruh baya yang memberitahukan bahwa motornya tengah dicongkel oleh pelaku. Dirinya lalu mengecek tempat parkir motornya dan terlihat ada seorang pria yang mencurigakan.
Pelaku yang mengetahui aksinya diketahui berusaha untuk pura-pura berjalan seperti tidak terjadi apa-apa. Tapi pada saat diteriaki maling, dia langsung lari berusaha untuk kabur. Warga sekitar yang kaget langsung spontan mengejar dan berhasil menangkap pelaku.
"Oleh warga berhasil ditangkap dan sempat dipukuli sebelum akhirnya diamankan ke Polsek Padalarang oleh petugas kepolisian yang kebetulan melintas," tuturnya.
Baca Juga: Melawan saat Ditangkap, Residivis Maling Motor Ditembak Polisi
Sementara itu, Henda mengaku jika sepeda motornya mengalami kerusakan. Dimana lobang kunci sepeda motor rusak akibat dipaksa dicongkel oleh pelaku dengan memakai kunci T. "Kunci dirusak paksa menggunakan kunci letter T dan saat itu sudah ada pada posisi on," imbuhnya.
(Arief Setyadi )