Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Selain Cuti Lahir 6 Bulan untuk Ibu, Ada Usulan Cuti Ayah 40 Hari di RUU KIA

Kiswondari , Jurnalis-Senin, 20 Juni 2022 |05:42 WIB
Selain Cuti Lahir 6 Bulan untuk Ibu, Ada Usulan Cuti Ayah 40 Hari di RUU KIA
Luluk Nur Hamidah. (Foto: Dok Ist/Sindonews)
A
A
A

Menurut Sara, dirinya sepakat bahwa ketentuan cuti melahirkan 6 bulan ini untuk kesejahteraan ibu dan anak. Tetapi, perlu juga dilihat kepentingan-kepentingan lain, seperti misalnya perempuan yang memiliki usahanya sendiri sehingga bisa mengatur waktunya sendiri, atau perempuan yang berada di level manajemen ke atas yang itu berbeda dengan mereka yang bekerja di levelnya adalah tenaga kerja buruh, lalu juga pekerja kontrak yang masa kontraknya hanya setahun.

"Ini yang juga harus kita lihat ya, karena apalagi kalau misalkan kita bicara kepentingan, jangan sampai memenuhi.. saking kencangnya kita bicara tentang cuti 6 bulan melahirkan untuk perempuan tanpa kita lihat konteks kebutuhannya," terangnya.

Kemudian, sambung Ketua Umum Tidar ini, konteks yang terjadi di Korea Selatan (Korsel), Jepang dan Singapura, di mana negara kalang kabut untuk meyakinkan perempuannya untuk tetap mau hamil dan melahirkan itu berbeda dengan kondisi di Indonesia. Dan pemberian cuti melahirkan ini bukan untuk memberikan kesempatan untuk mereka punya anak sebanyak-banyaknya, karena program KB pun bisa dikatakan gagal.

"Penambahan populasi yang enggak terkendali to the point (sampai ke titik) di mana banyak sekali yang nggak bisa membesarkan anaknya sendiri. Dikit-dikit sudah langsung dititipkan ke boarding school (asrama) gitu kan. Ini buat saya melihat bahwa anak-anak sudah banyak sekali sekarang yang dibesarkannya jauh dari orang tua, karena orang tuanya saking banyaknya anaknya, dia nggak bisa membesarkan sendiri akhirnya dia titipkan (ke tempat) itu enggak disebut Panti Asuhan karena dia yang penting anaknya bisa hidup, bisa makan, bisa belajar tapi tidak ditanggung oleh dirinya sendiri sebagai orang tua. Ini udah mulai keliru pemikirannya menurut saya," pungkasnya.

(Qur'anul Hidayat)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement