Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Tragis! Es Krim Asap Meledak dan Membakar Tubuh Bocah, Puskesmas Angkat Tangan

Tim Okezone , Jurnalis-Kamis, 14 Juli 2022 |12:39 WIB
Tragis! Es Krim Asap Meledak dan Membakar Tubuh Bocah, Puskesmas Angkat Tangan
Source Instagram @anderli_48
A
A
A

PONOROGO - Seorang bocah di Ponorogo, Jawa Timur, terbakar saat meminum es krim asap yang terdapat nitrogen cair didalamnya.

Peristiwa meledaknya es krim tersebut viral di media sosial, setelah foto korban diunggah di salah satu akun Instagram.

(Baca juga: Ditinggal Orangtua Berkebun, Bocah Disabilitas Tewas Terpanggang di Rumahnya)

Korban diketahui bernama Ahsan Farid Trisnanto, berusia 5 tahun, warga Desa Bajang, Kecamatan Bungkal, Ponorogo.

Sekujur tubuh bocah yang baru duduk di bangku TK tersebut mengalami luka bakar setelah makan es krim yang sedang viral tersebut.

“Setelah jajannya dipegang anak saya, jajannya keluar api, langsung bakar anak saya," kata Sutrisno, Rabu (13/7/2022).

Sutrisno sontak terkejut dan langsung berusaha mematikan api yang menjalar begitu cepat ke tubuh anaknya dengan menggunakan tangan kosong. Dia lalu melepas baju yang dikenakan anaknya dan melarikannya ke Puskesmas.

"Puskesmas tidak sanggup. Alasannya obatnya sedang kosong, dan disuruh bawa ke rumah sakit. Ya saya larikan ke Muslimat (RSU Muslimat)," sesalnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement