Mengetahui hal tersebut, Xiaowei tentu sangat marah dan kesal serta tak mengerti apa yang sedang terjadi. Padahal ia juga tidak melakukan kesalahan yang memicu perselisihan. Xiaowei berusaha memperbaiki keadaan, tetapi tak kunjung berhasil dan memutuskan hubungan ini.
Dengan berakhir hubungannya dengan Zhang Ying, Xiaowei merasa harus mendapatkan kembali uangnya tersebut. Namun nahas, Zhang Ying mengatakan jika uang tersebut sudah digunakan membeli mobil BMW untuk kakaknya.
Tak terima dengan perlakuan mantan tunangannya tersebut, Xiaowei memutuskan untuk menuntut Zhang Ying dan ibunya, Wu, ke pengadilan untuk pengembalian uang hadiah pernikahan. Pihak pengadilan memutuskan Zhang Ying harus memberikan uang ganti rugi kepada Xiaowei sebesar Rp256 juta dalam waktu 10 hari sejak putusan tersebut dibuat. Namun, Zhang Ying masih menolak untuk membayar Xiaowei.
Akhirnya, Xiaowei nekat memasang spanduk merah pada mobil BMW milik mantan tunangannya tersebut. Spanduk tersebut bertuliskan ‘Kembalikan hadiah pertunangan saya. Itu uang hasil jerih payah saya’.