Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Aksi Heroik Bripka Amin Jadi Perisai Warga dari Tebasan Parang ODGJ hingga Terluka di Kepala

Yusradi , Jurnalis-Jum'at, 18 November 2022 |05:39 WIB
Aksi Heroik Bripka Amin Jadi Perisai Warga dari Tebasan Parang ODGJ hingga Terluka di Kepala
Bripka Amin alami luka di kepala (Foto: MPI)
A
A
A

BENER MERIAH - Ulah sejumlah oknum polisi tengah menuai sorotan di masyarakat belakangan ini. Namun, berbeda dengan aksi yang dilakukan oleh Bripka M. Amin.

Bripka M. Amin bersama seorang rekannya di Kabupaten Bener Meriah, Aceh melakukan aksi heroik dengan bertaruh nyawa demi selamatkan nyawa warga dari tebasan parang oleh orang dengan gangguan jiwa (ODGJ).

Aksi heroik kedua polisi tersebut berlangsung Kamis 17 November 2022 sore. Saat itu, anggota Polsek Bandar, Polres Bener Meriah, Aipda Wahidi dan Bripka M. Amin diminta untuk mengamankan ODGJ yang sedang mengamuk di Kampung Pondok Gajah, Kecamatan Bandar, Kabupaten Bener Meriah.

Setibanya di lokasi, ODGJ yang dimaksud awalnya menujukkan sikap normal dan dapat diajak berkomunikasi, bahkan sempat ditanyakan apakah sudah minum obat. Namun, keluarga ODGJ tersebut memperlihatkan obatnya sembari berujar akan memberikannya nanti.

Baca juga: Heroik! Siswa SD Panjat Tiang Bendera Betulkan Tali Tersangkut saat Upacara Sumpah Pemuda

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement