Share

Curah Hujan Tertinggi dalam 13 Tahun Lebih Diklaim Jadi Penyebab Jeddah Banjir Parah

Susi Susanti, Okezone · Sabtu 26 November 2022 11:18 WIB
https: img.okezone.com content 2022 11 26 18 2715230 curah-hujan-tertinggi-dalam-13-tahun-lebih-diklaim-jadi-penyebab-jeddah-banjir-parah-pdTqctc4sB.jpg Jeddah diterjang banjir parah, puluhan mobil hanyut (Foto: Tangkapan layar media sosial)

JEDDAH – Banjir parah menghantam Jeddah pada Kamis (24/11/2022). Banjir ini disebut-sebut terjadi karena tingkat curah hujan yang sangat tinggi.

Menurut Pusat Meteorologi Nasional Arab Saudi, curah hujan di wilayah selatan Jeddah mencapai 179 milimeter seama enam jam, yakni antara pukul 08:00 dan 14:00 pada Kamis (24/11/2022).

Curah hujan itu tercatat menjadi yang tertinggi di Jeddah dalam lebih dari 13 tahun. Itu melebihi jumlah curah hujan yang tercatat pada tahun 2009 ketika puluhan orang tewas dalam banjir bandang.

Berdasarkan data  Organisasi Meteorologi Dunia (WMO), curah hujan total rata-rata untuk bulan November di kota ini adalah 23 mm. Curah hujan total rata-rata tahunan adalah 55,6 mm.

 Baca juga: Jeddah Banjir Parah, Arab Saudi Akan Beri Ganti Rugi ke Korban 

Gambar yang diposting ke media sosial pada Kamis (24/11/2022) menunjukkan mobil-mobil tersapu di sepanjang jalan melalui aliran air yang deras.

Juru bicara pertahanan sipil Saudi di provinsi Mekah mengumumkan dua orang meninggal akibat banjir di Twitter dan mendesak warga untuk tetap berada di dalam rumah kecuali untuk kebutuhan mendesak.

Baca juga: 5 Fakta Banjir Jeddah, Mobil-Mobil Hanyut dan Tenggelam

Media pemerintah melaporkan banjir juga menyebabkan penundaan penerbangan di Bandara Internasional King Abdulaziz, penutupan sekolah dan memblokir jalan ke Mekah, kota paling suci Islam.

Follow Berita Okezone di Google News

Bandara Internasional King Abdulaziz kota mengatakan bahwa "karena kondisi cuaca, keberangkatan beberapa penerbangan telah tertunda" dan mendesak penumpang untuk menghubungi operator untuk jadwal terbaru.

Saudi Press Agency (SPA) resmi melaporkan sebelum fajar bahwa sekolah-sekolah di kota itu akan ditutup, karena hujan diperkirakan akan terus berlanjut sepanjang hari.

Selain Jeddah, hujan deras juga melanda daerah tetangga Provinsi Madinah. Pertahanan Sipil Saudi mengatakan tim darurat menyelamatkan 5 orang setelah sebuah kendaraan tersapu oleh air banjir di daerah pedesaan Madinah.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini