Sementara itu Ketua Umum PSMTI, Wilianto Tanta merasa sangat bangga dan selalu bersyukur karena dalam setiap kegiatan sosial PSMTI bisa hadir dan siap mengulurkan bantuan untuk masyarakat.
“Memang sudah tugas PSMTI dalam hal ini untuk ikut memberikan bantuan terhadap masyarakat. Hal ini sesuai dengan salah satu Misi PSMTI yakni memberikan manfaat bagi Bangsa dan Negara terutama dalam bidang sosial, budaya, pendidikan dan kemasyarakatan,” ucapnya.
Dalam acara ini turur hadir perwakilan dari PSMTI provinsi Sumatera Selatan, Tulungagung Jatim dan Perhimpunan Pengusaha Taiwan.
(Qur'anul Hidayat)