JAKARTA - Lalu lintas kawasan Senayan, Jakarta padat merayap jelang laga panas antara Tim Nasional (Timnas) Indonesia melawan Thailand di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Kamis (29/12/2022). Pertandingan piala AFF itu akan digelar pada pukul 16.30 WIB.
Dalam pantauan MNC Portal di lokasi, tepat pada pukul 15.40 WIB, jalan di kawasan Senayan Jakarta Pusat arah Jalan Asia Afrika Jakarta Selatan nampak macet hingga tersendat.
BACA JUGA:Catat! Berikut Rekayasa Lalin Sudirman-Thamrin saat CFN Malam Tahun Baru
Hal ini dikarenakan banyaknya suporter Indonesia yang datang membanjiri Stadion GBK guna menyaksikan tim Garuda berlaga. Terlihat, banyak suporter Indonesia yang hadir dengan berjalan kaki dari arah Gedung TVRI. Mereka datang sembari menggunakan jersey berwarna merah kebanggaannya.
Di sisi lain, banyak pula suporter yang datang dengan membawa kendaraannya masing-masing hingga terjadi antrean kendaraan menuju area parkir GBK.
Adanya suporter yang turun di bahu hingga badan jalan juga membuat lalu lintas menjadi terganggu. Dampaknya, banyak kendaraan yang kerap berhenti mendadak hingga menyebabkan bisingnya kawasan Senayan oleh klakson.
BACA JUGA:Indonesia vs Thailand di Piala AFF, Masyarakat Diimbau Hindari Kawasan GBK
Sementara itu petugas kepolisian juga terlihat berjibaku mengamankan laju suporter hingga laju kendaraan.
Diketahui, Indonesia vs Thailand merupakan babak penyisihan Grup A Piala AFF 2022. Setelah sama-sama menjalani dua pertandingan, Thailand dan Indonesia menempati posisi satu dan dua klasemen dengan koleksi enam angka.
Thailand berada di posisi lebih baik karena unggul selisih gol atas Timnas Indonesia, yakni +9 berbanding +8.
(Arief Setyadi )