Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Gegara Perang Sarung, Belasan Motor Milik Remaja Disita hingga Lebaran

Erfan Erlin , Jurnalis-Sabtu, 01 April 2023 |13:40 WIB
 Gegara Perang Sarung, Belasan Motor Milik Remaja Disita hingga Lebaran
Illustrasi (foto: Okezone)
A
A
A

Dari para pelajar ini polisi mengamankam 13 unit sepeda motor dan 13 buah sarung. Dan kemudian memerintahkan bhabinkamtibmas untuk sambang ke rumah para pelajar yang di amankan.

Kasi Humas Polsek Dlingo Iptu I Nengah Jeffry menuturkan sepeda motor yang diamankan tersebut lantas disita karena para pengendara diduga terlibat perang sarung yang membahayakan pengendara lain. Sepeda motor tersebut disita karena aktivitas remaja menggunakan sepeda motor ini sudah dinilai meresahkan masyarakat selama bulan Ramadan.

"Ini Bukan penilangan, tapi penyitaan kendaraan. Kendaraan bisa kembali diambil sesuai dengan tanggal yang tertera disuratnya yaitu setelah lebaran," ujar dia.

Para remaja dipersilakan pulang, sedangkan sepeda motornya langsung diangkut dan disita agar menjadi efek jera dan mereka tak kembali melakukannya. Ditambah mereka jelas belum cukup umur untuk dapat izin mengemudi.

Meskipun para orang tua/ wali banyak beralasan untuk tidak disita, namun kebijakan Kapolres sekaligus untuk memberi peringatan kepada orangtua yang seharusnya peduli kepada anaknya khususnya keselamatan berkendara.

(Awaludin)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement