Ganjar juga mengapresiasi karena selama dua periode memimpin Provinsi Jateng, ada banyak desa yang berinovasi, tidak hanya dari segi tata kelola, tapi banyak desa berinovasi pada usaha desa termasuk BUMDes dan kerja sama antardesa.
Bahkan, lanjut dia, banyak desa yang membuat aplikasi untuk memudahkan pelayanan terhadap masyarakat.
"Ini pengalaman-pengalaman bagus yang mesti kita kawal. Tentu penghormatan-penghormatan kita berikan kepada keseriusan kades-kades dalam menyelesaikan persoalan di level desa, maka target-target nasional ini kita bereskan pada level pemerintahan yang terkecil yaitu desa, sehingga nanti kalau itu beres, ya insya Allah mengerucutnya ke atas. Performanya akan sangat bagus. Saya ingatkan satu saja, jangan korupsi," tegas Ganjar Pranowo.
(Qur'anul Hidayat)