Bong Kee Chok mengangkat dan menunjukkan tangan kanannya. "Ini? Karena granat tangan tua kiriman dari Indonesia yang meledak di tangan saya sebelum terlempar. Sebagian serpihannya mengenai leher kanan saya dan sebagian lain mengenai lutut kanan saya," ujar Bong Kee Chok seraya menunjukkan bekas-bekas luka yang dalam di tubuhnya.