JAKARTA - Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika (BMKG) mendeteksi adanya gempa bumi di wilayah Seram Barat (Provinsi Maluku) dan Pulau Saringi (Provinsi Nusa Tenggara Barat).
Gempa bumi pertama melanda Seram Bagian Barat dengan Magnitudo (M) 3,3 pada Minggu (15/10/2023), pukul 14.59 WIB.
BACA JUGA:
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dalam akun media sosial Twitternya menyampaikan titik koordinat gempa berlokasi di 2.87 lintang selatan, dan 127.81 bujur timur.
"Titik gempa ada di 47 kilometer Barat Laut Seram Bagian Barat Maluku dengan kedalaman 10 kilometer," kata BMKG dalam akun media sosialnya.
BACA JUGA:
Sedangkan gempa bumi lainnya terjadi di Pulau Saringi, Nusa Tenggara Barat dengan kekuatan Magnitudo (M) 3,6 pada pukul 15.37 WIB
BMKG menyebutkan gempa itu berada pada koordinat 7.83 lintang selatan, dan 117.21 bujur timur.