Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Cuaca Ekstrem Ancam Yogyakarta 3 Hari ke Depan, BMKG: Waspadai Banjir dan Longsor

Kuntadi , Jurnalis-Senin, 08 Januari 2024 |09:31 WIB
Cuaca Ekstrem Ancam Yogyakarta 3 Hari ke Depan, BMKG: Waspadai Banjir dan Longsor
BMKG (Foto: Dok Okezone)
A
A
A

YOGYAKARTA - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan adanya potensi cuaca ekstrem akan melanda wilayah DIY dalam tiga hari ke depan mulai hari ini Senin (8/1/2024) sampai Rabu 10 Januari 2024.

Kondisi ini akan memicu terjadinya bencana hidrometeorologi seperti banjir dan tanah longsor.

"Dalam sepekan terakhir, cuaca ekstrem berupa hujan lebat turut memicu terjadinya bencana hidrometeorologi seperti banjir dan longsor di DIY," kata Kepala Stasiun Meteorologi Yogyakarta, Warjono, dalam keterangan tertulisnya, Senin (7/1/2024).

Menurutnya, Stasiun Meteorologi YIA terus melakukan update monitoring kondisi cuaca untuk mengantisipasi peningkatan cuaca ekstrem. Dari hasil identifikasi hingga sepekan ke depan terdapat kondisi dinamika atmosfer yang memicu adanya potensi cuaca ekstrem.

Monsun Asia Musim Dingin yang diasosiasikan sebagai musim angin baratan mulai menunjukkan dampaknya terhadap potensi peningkatan massa udara basah di sekitar wilayah Indonesia, sehingga pertumbuhan awan hujan di periode Januari ini diprediksikan cukup intens.

Sedangkan aktifitas Madden Jullian Oscillation (MJO) saat ini aktif di kuadran 3 (Indian Ocean) wilayah Indonesia dan dalam sepekan ke depan, di mana efeknya adalah berkontribusi terhadap penambahan uap air di wilayah Indonesia sehingga memicu peningkatan potensi hujan sedang-lebat di beberapa wilayah.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement