Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Pasar Murah Rp3 Ribu untuk Anak Kos, Relawan Ganjar-Mahfud Dorong Kesejahteraan Milenial

Angkasa Yudhistira , Jurnalis-Selasa, 09 Januari 2024 |19:56 WIB
Pasar Murah Rp3 Ribu untuk Anak Kos, Relawan Ganjar-Mahfud Dorong Kesejahteraan Milenial
Relawan Ganjar-Mahfud gelar pasar murah untuk anak kos di Malang (Foto: Istimewa)
A
A
A

 

MALANG - Relawan Ganjar-Mahfud yang tergabung dalam Srikandi Ganjar Jawa Timur menggelar pasar murah khusus anak kos sebagai langkah nyata dalam mendukung kesejahteraan milenial yang merantau.

Kegiatan tersebut, menawarkan berbagai kebutuhan pokok anak kos dengan harga terjangkau, sehingga menjadi solusi bagi milenial yang tengah menjalani kehidupan kos dan berstatus mahasiswa.

Pasar murah tersebut digelar di Muara Sarana Indah, Mulyoagung, Malang, Jawa Timur.

"Kegiatan ini bukan hanya sekadar pasar murah, tetapi juga merupakan upaya nyata untuk membantu mereka yang berstatus mahasiswa, terutama yang tengah menjalani kehidupan kos di wilayah Jatim," kata Ketua Srikandi Ganjar Jawa Timur Cindy Maghriza, dalam keterangannya, Selasa (9/1/2024).

Pasar murah tersebut mencakup sejumlah kebutuhan pokok mulai dari mie instan, minyak, teh, dan bahan pokok lainnya yang dijual dengan harga Rp3.000. Dengan harga yang sangat terjangkau, diharapkan dapat memberikan solusi konkret bagi anak kos yang terus berjuang mengatur keuangannya di tengah tantangan ekonomi.

"Kami percaya, dengan memberikan akses terhadap kebutuhan pokok yang terjangkau, kami dapat membantu dan memastikan bahwa perjalanan merantau menjadi pengalaman yang lebih ringan dan berkesan bagi para mahasiswa," ungkap Cindy.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement