“Saya mendengarkan dengan seksama tadi Uskup Mgr Siprianus sampaikan, mencoba untuk merenungkan kata-perkata, kalimat per kalimat. Rasanya menjadi kontekstual dalam kondisi hari ini dan pesan tadi menusuk ke jantung saya,” ucap Ganjar.
Lebih jauh, Ganjar mengucapkan terima kasih kepada Mgr Siprianus yang telah menerimanya secara terbuka. Bahkan, banyak pesan yang diberikan kepada dirinya terutama mengenai bangsa dan negara.
“Mengingatkan kepada kita bawa di atas politik ada moral ada etika, dan politik tidak bermoral menjadi tidak bermanfaat. Ini saya terima kasih Mgr Siprianus menerima saya,” tutup Ganjar.
(Qur'anul Hidayat)