JAKARTA - Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengatakan, dirinya akan ikut berkampanye untuk pasangan Ganjar-Mahfud pada Hajatan Rakyat Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada Sabtu (3/2/2024).
Hal itu menyusul pernyataan Ahok yang secara terbuka menyebut mendukung pasangan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024, pasca resmi mundur dari jabatannya sebagai Komisaris Utama (Komut) PT Pertamina (Persero), pada Jumat, (2/2/2024).
Pernyataan pengunduran diri Ahok menjadi pengumuman resmi mantan Gubernur DKI Jakarta itu untuk menghilangkan kebingungan atau mis informasi di kalangan Ahokers terkait berita-berita hoaks yang beredar mengenai arah politiknya pada Pilpres 2024.
"Intinya agar para Ahokers tidak bingung arah politik saya kemana. Dengan ikut kampanye dukung Pak Ganjar dan Pak Mahfud, semua isu hoax bahwa saya dukung pasangan lain langsung stop," kata Ahok, di Jakarta, Jumat (2/2/2024).
Ahok juga memastikan akan hadir pada Hajatan Rakyat Jakarta yang menjadi kampanye pamungkas Ganjar-Mahfud.
Kabar mengenai pengunduran dirinya dari jabatan Komut Pertamina juga disampaikan Ahok melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, @basukibtp, pada Jumat (2/2/2024) malam, sekitar pukul 19.00 WIB.
Dalam unggahan itu, Ahok yang memakai kemeja kotak berwarna biru-hitam, menunjukkan bukti tanda terima surat pengunduran dirinya di lembaran kertas berlogo Pertamina, yang ditujukan kepada Dewan Komisaris PT Pertamina (Persero)