PRESIDEN keempat KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur mampu membuat semua orang terbahak-bahak. Salah satunya dirasakan langsung oleh Ketua Umum PBNU, KH Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya.
Gus Yahya pun menceritakan salah satu alasan mengapa saat prodesasi kepengurusannya, tak boleh ada yang membawa nama PBNU dalam kontestasi Pilpres 2024, berawal dari humor Gus Dur.
“Kenapa, Gus?” tanya seorang wartawan bertanya.
“Karena saya sudah pernah jadi presiden,” seloroh Gus Yahya.
Dikutip dari NU Online, awal mulanya adalah ketika beberapa waktu lalu, sidang terakhir KTT OKI di Doha, Qatar, berlangsung hingga agak larut. Sekira jam 11 malam waktu setempat baru selesai. Keluar ruang sidang,
Presiden Gus Dur kelihatan sangat lelah. Padahal, sepuluh menit lagi upacara penutupan.
“Aku enggak kuat lagi ini,” kata Gus Dur.
“Aku mau langsung tidur saja. Biar Yahya yang nggantiin ikut penutupan!” sambung Gus Dur.