Sementara itu, Komandan Pasukan Inti Nasional Pagar Nusa, Gus Malik menambahkan, kalau memang dalam proses tabayun benar Garda Bangsa mengajak perang Banom NU, pihaknya siap menerimanya. Namun, pihaknya sepakat akan melakukan konsultasi ke PBNU terlebih dahulu untuk meminta arahan dan pertimbangan untuk menanggapi hal tersebut.
"Kita lihat saat tabayun, kalau benar ya kita terima saja, kalau mau konfrontasi fisik Banser dan Pagar Nusa siap-siap saja. Misalnya kita siapkan panggung Pencak Dor, tinggal Garda Bangsa tentukan tempatnya, kapan dan di mana. Dalam waktu dekat kami akan ke PBNU, minta pertimbangan minta arahan. Kita satu komando,"pungkasnya.
(Fahmi Firdaus )