JAKARTA - Momen hangat terjadi ketika deklarasi Pilkada Damai Jawa Tengah (Jateng), Selasa, 24 September 2024. Semua pasangan calon (paslon) dan Forkopimda melebur menjadi satu berkomitmen menciptakan pesta demokrasi yang aman dan kondusif.
Salah satu momen yang beredar dalam sebuah video, yakni saling hormat dan salaman antara Cagub Jateng Jenderal (Purn) Andika Perkasa dengan Kapolda Jateng Irjen Ribut Hari Wibowo.
Awalnya, Kapolda Jateng bersalaman dengan Cagub Jateng lainnya yakni, Ahmad Luthfi. Setelah itu, Ia langsung menyalami Andika Perkasa.
Bahkan, setelah momen itu, para kontestan Pilkada, KPU Jateng, Forkopimda termasuk Kapolda Jateng menyempatkan diri untuk berfoto bersama di hadapan awak media.
Momen tersebut pun terekam dalam jepretan wartawan yang hadir di acara deklarasi Pemilu Damai Jawa Tengah. Irjen Ribut Hari pun berfoto bersama di samping pasangan calon Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi alias Hendi.
Diketahui, Pilkada Jateng diikuti oleh dua paslon Cagub-Cawagub. Yakni, Andika Perkasa-Hendrar Prihadi dan Ahmad Luthfi-Taj Yasin.