Kejuaraan ini juga diharapkan menjadi ajang silaturahmi antarpesilat dari seluruh penjuru Indonesia, mempererat semangat kebangsaan dan persaudaraan di tengah keragaman budaya dan aliran silat.
“Mari kita jadikan kejuaraan ini sebagai momentum untuk memperkuat silaturahmi antar pesilat dan meningkatkan prestasi serta memajukan budaya luhur bangsa. Sampai jumpa di gelanggang pertandingan," ujar Bambang.
Pendaftaran peserta dapat dilakukan secara daring melalui tautan resmi https://bhayumanunggal.bluespring.id/pendaftaran.
Pelopor Pencak Silat Indonesia (POPSI) Bhayu Manunggal merupakan organisasi kebudayaan dan olahraga yang berdedikasi untuk membina, melestarikan, dan mempromosikan pencak silat sebagai warisan budaya tak benda Indonesia.
Bertempat di Madakara Residance, Jalan Mandor Hasan, Bambu Apus, Cipayung, Jakarta Timur, POPSI terus berinovasi mengangkat pencak silat ke panggung nasional dan internasional.
(Agustina Wulandari )