Langkah turun langsung dengan motor juga menjadi simbol kolaborasi antara jajaran Korlantas Polri dengan masyarakat. Dengan hadir di tengah masyarakat, Kakorlantas ingin menunjukkan bahwa keselamatan adalah prioritas bersama.
“Keselamatan adalah prioritas, dan Polri tidak bisa bekerja sendiri. Perlu sinergi dengan masyarakat agar lalu lintas di Indonesia semakin tertib, aman, dan beretika,” tandasnya.
Sementara itu, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menekankan bahwa momentum 80 tahun Indonesia merdeka harus menjadi semangat baru bagi seluruh anggota Polri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Polri harus hadir di tengah rakyat dengan tulus, memberikan rasa aman, nyaman, dan memastikan seluruh rangkaian peringatan HUT Kemerdekaan berlangsung tertib dan lancar. Budayakan keselamatan sebagai kebutuhan bersama,” tegas Kapolri.
(Awaludin)