“Di Slipi. Slipi (info) gak bisa dilalui.”
KAI Commuter juga telah menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi serta mengimbau masyarakat untuk memantau informasi resmi terkait operasional perjalanan KRL.
“Sehubungan dengan adanya aksi penyampaian pendapat di Gedung DPR/MPR, bagi penumpang yang akan bertujuan ke Stasiun Serpong/Parung Panjang/Rangkasbitung untuk mengantisipasi kepadatan di sekitar jalan akses menuju Stasiun Palmerah, sebagai alternatif, pengguna jasa Commuter Line kami imbau agar dapat menggunakan stasiun lain yang terdekat seperti Kebayoran atau Tanah Abang. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya,” tulis akun media sosial X @CommuterLine.
Saat ini, perjalanan Commuter Line lintas Tanah Abang–Rangkasbitung PP juga masih menunggu situasi aman untuk diberangkatkan, imbas dari kerumunan massa yang berkumpul di perlintasan kereta api saat aksi penyampaian pendapat.
(Fetra Hariandja)