JAKARTA – Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana mengungkapkan kejadian keracunan Makan Bergizi Gratis (MBG) di Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat disebabkan oleh kadar nitrit yang tinggi dalam sajian MBG.
Hal itu disampaikan Dadan setelah menemukan kasus tiga anak yang mengalami gangguan pencernaan akibat mengonsumsi melon di daerah Bandung Barat.
“Ini kan hampir tidak pernah terdengar ya, orang mengonsumsi melon lalu mengalami gangguan pencernaan. Setelah dicek, ternyata kandungan nitritnya berlebih,” ungkap Dadan saat ditemui di Kompleks Parlemen, Jakarta Pusat, Rabu (12/11/2025).
Dadan mengatakan, pihaknya telah melakukan investigasi khusus dan melihat adanya keterkaitan antara kejadian tersebut dan pola budidaya pertanian di Bandung Barat. Hasilnya menunjukkan pola budidaya di wilayah tersebut banyak menggunakan pupuk yang mengandung nitrogen atau urea.
“BGN kemudian melakukan investigasi khusus dan melihat bahwa tingkat kejadian di Bandung Barat ada hubungannya dengan pola budidaya pertanian, di mana masyarakat mungkin terlalu banyak menggunakan nitrogen atau urea dalam budidaya tanamannya, sehingga penggunaannya menjadi berlebihan dan tidak optimal,” pungkasnya.
(Arief Setyadi )