Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Ikut Konvensi Demokrat, Hayono Isman Tak Akan Pecah Kongsi

Achmad Fardiansyah , Jurnalis-Rabu, 28 Agustus 2013 |06:01 WIB
Ikut Konvensi Demokrat, Hayono Isman Tak Akan Pecah Kongsi
Ilustrasi
A
A
A

JAKARTA -  Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat, Hayono Isman, mengatakan, keikutsertaannya dalam konvensi calon presiden, tidak akan memecah kongsi dalam tubuh partai berlambang bintang mercy itu.

Menurutnya, pencalonannya itu tidak serta merta membuat kubu-kubu baru antara dirinya dengan kader lain yang mengikuti peserta konvensi, seperti Ketua DPR RI, Marzuki Alie.

"Saya enggak merasa pecah dengan Pak Marzuki, jadi keikutsertaannya dalam prakonvensi ini akan bersaing dengan kebersamaan, dan tidak tidak ada pengkavling-kavlingan," kata Hayono di Wisma Kodel, Jalam Rasuna Said, Jakarta Selatan Selasa (27/8/2013).

Politikus senior partai besutan SBY itu menyatakan, jika dirinya gagal dalam konvensi Demokrat, maka akan mendukung penuh rekannya yang juga mengikuti bursa pencapresan tersebut.  

"Jika salah satunya ada yang berhasil menjadi peserta konvensi Demokrat, saya siap  untuk menjadi tim suksesnya, kita santai saja, enggak harus dikavling. Kita berbagi antar-DPD, biarlah teman-teman DPC, DPC, sebagi bagian dari publik memilih yang terbaik," tutupnya.

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement