10.000 Orang Baca Yasin untuk Pecahkan Rekor MURI

Antara, Jurnalis
Minggu 17 Mei 2015 16:48 WIB
Ilustrasi siswa membaca surat yasin (Foto: Antara)
Share :

PALU - Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin memimpin pembacaan Surat Yasin dengan peserta 10.000 orang yang berjajar sepanjang empat kilometer di bibir Teluk Palu, Sulawesi Tengah, yang ditargetkan bisa tercatat di Museum Rekor Indonesia (MURI).

Sebelumnya Menteri Agama yang datang di Bandara Mutiara SIS Aljufri Kota Palu, Minggu (17/5/2015) sore, segera berkeliling di bibir Teluk Palu untuk melihat persiapan pembacaan Alquran secara massal tersebut.

Menteri Agama didampingi Wali Kota Palu Rusdy Mastura, Rektor IAIN Palu Zainal Abidin dan sejumlah pejabat lainnya selanjutnya menuju ke panggung utama untuk membaca Alquran bersama-sama dengan ribuan masyarakat yang telah menanti sejak pukul 16.00 Wita.

Lukman Hakim kemudian memimpin membaca Surat Yasin dengan mengawalinya dengan membaca Surat Al Fatihah. Pembacaan Alquran tersebut adalah rangkaian kegiatan Pekan Ilmiah, Olahraga, Seni dan Riset (Pionir) VII Perguruan Tinggi Islam Negeri se-Indonesia yang diselenggarakan di Kota Palu dengan IAIN Palu yang bertindak sebagai tuan rumah kegiatan nasional tersebut.

Surat Yasin tersebut juga diterjemahkan ke dalam berbagai bahasa daerah yang ada di Indonesia yang dibacakan oleh mahasiswa dari sejumlah IAIN yang ada di Tanah Air.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya